Kang Erwin, Calon Kades Seorang Putra Daerah Siap Memajukan Desa Lemahduhur

Asiamediatv.com- Caringin Bogor – 36 Desa Se- Kabupaten Bogor siap gelar pemilihan kepala desa ( Pilkades ) secara serentak tanggal 12 Maret 2023 untuk priode 2023 – 2029. Salah satunya desa di Kec. Caringin yang menggelar Pilkades itu adalah, Desa Lemahduhur Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor. Baleho para Ke 3 kandidat calon pun turut meramaikan pilkades Lemahduhut tersebut.
Bambang Herwindo yang akrab dipanggil Kang Erwin, salah satu Putra daerah yang memiliki kepribadian sederhana, namun muda, energik dan berkarya merasa terpanggil untuk mencalonkan diri menjadi calon kepala Desa Lemah Duhur Kecamatan Caringin Kabupaten Bogor Jawa Barat. Kang Erwin siap memajukan desa lemah duhur lebih maju dan bertekat mensejahterakan warganya dengan tidak membeda – bedakan latar belakang kehidupan sehwri – hari, ucapnya ketika di temui di Posko kemenangannya beberapa waktu lalu.
Kang Erwin Nampaknya Memiliki kepribadian sederhana, merakyat, peduli dan berangkat dari seorang pengusaha muda yang berkarya, apabila nantinya mendapatkan mandat dari warga masyarakat Lembah Duhur pihaknya berjanji akan siap bekerja secara transparan, akuntabel, profesional, berkomitmen, terukur dan Lillahi Ta’ala serta dengan niat yang tulus untuk mengabdi di Desa Lemahduhur, lebih baik dan lebih maju. Putera daerah inipun memiliki program – program unggulan dan jitu, ini terlihat dari visi dan misi Kang Erwin antara lain :
1. Bidang Pemerintahan, – Memperbaiki tatanan birokrasi pemerintahan desa
– Memperbaiki administrasi Desa ( Khususnya Bidang pertanahan )
2. Bidang Pembangunan
– Membuat Bak sampah per RW satu unit
– Membangun sarana irigasi
3. Bidang sosial
– Akan memberikan santunan kepada anak yatim dan jompo
-akan memberikan santunan Kematian Sebesar Rp. 1000.000. ( Satu juta rupiah )
– Menyediakan tanah pemakaman umum ( TPU ) ditiap RW
_ Akan mengalokasikan bantuan dana 100 juta pertahun untuk korban kebakaran, tanah longsor, gempa bumi, puting beliung dan lain sebagainya.
4. Bidang Ekonomi
– akan membangun pasar desa
– akan mendirikan koperasi desa
5. Bidang kepemudaan dan olah raga
-akan membangun lapangan sepak bola yang berlokasi di kampung Bendungan RT 04/02 desa lemah duhur
6. Bidang Kebudayaan
– Akan membangun rumah adat Cimande yakni, Miniatur kp. Cimande, pungkasnya.
(Muzni)